MANADO, Manadonet.com — Aspirasi warga Kecamatan Singkil yang telah lama merindukan kehadiran Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) akhirnya terealisasi.
Berkat lobi Wali Kota Andrei Angouw saat bertemu Dirjen SMP Kemendikbud, Mulyatsyah, SMPN 16 Manado akan beroperasi di Kecamatan Singkil.
SMPN 16 Manado akan menerima murid baru dan beroperasi pada Tahun Ajaran Baru 2022/2023.
Kepala Bidang SD dan SMP, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Manado, Triana Almas mengatakan, SMPN 16 Manado akan menggunakan eks kantor Dinas Lingkungan Hidup dan Dinas Perhubungan, di Kelurahan Singkil Dua.
“Tahun Ajaran Baru 2022-2023, SMPN 16 Manado akan dioperasikan,” kata Triana Almas, Kamis (24/2/2022).
Triana menambahkan, Dinas Dikbud Kota Manado telah melakukan survei lapangan dan eks Kantor DLH dan Dishub dinilai sangat layak untuk dijadikan sekolah.
“Kami telah berkoordinasi dengan Dinas PUPR Kota Manado yang akan bertanggungjawab untuk merenovasi eks kantor DLH dan Dishub menjadi ruangan kelas untuk sekolah,” terang Triana Almas.
Sekadar diketahui, Pemerintah Kota Manado di bawah kepemimpinan Wali Kota Andrei Angouw dan Wakil Wali Kota Richard Sualang berkomitmen untuk memberikan pelayanan pendidikan terbaik bagi warga Kota Manado.(rds/*)