Buka Lomba OSN, O2SN dan FLS2N SD se-Kota Manado 2023, Ini Pesan Sekkot Micler Kepada Siswa

oleh -382 Dilihat
Sekkot Dr. Micler Lakat didampingi Kepala Dinas Pendidikan Steven Tumiwa dan Kabid SD Triana Almas memukul tetengkoren sebagai tanda dimulainya OSN, O2SN dan FLS2N SD 2023.

MANADO, Manadonet.com Pemerintah Kota (Pemkot) Manado, melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan menggelar lomba Olimpiade Sains Nasional (OSN), Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) serta Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) Sekolah Dasar (SD) 2023.

Lomba tersebut dibuka Wali Kota Manado Andrei Angouw melalui Sekretaris Kota (Sekkot) Dr. Micler Lakat di Lapangan Bantik, Kelurahan Bengkol, Mapanget, Rabu (15/3/2023).

Dalam sambutannya, Sekkot Dr. Micler menyampaikan pendidikan merupakan program prioritas Pemkot Manado.

“Dengan adanya kegiatan ini dapat meningkatkan kreasi, inovasi, prestasi dan kompetensi para siswa,” ujar Sekkot.

Tampak parade siswa peserta lomba OSN, O2SN dan FLS2N SD se-Kota Manado yang dibuka Sekkot Dr. Micler Lakat.

Dia pun berpesan kepada siswa yang mengikuti lomba agar dapat menjaga kesehatan, menjalin tali persaudaraan dan tetap semangat.

“Selamat berlomba untuk para siswa, tetap semangat dan tunjukkan prestasi kalian, terutama jaga kesehatan, jaga persaudaraan,” tukas Sekkot Dr. Micler.

Pembukaan ini ditandai dengan pemukulan tetengkoren oleh Sekkot Dr. Micler Lakat didampingi Kepala Dinas Pendidikan Kota  Steven Tumiwa dan Kabid SD Triana Almas. (get)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.