MANADO, Manadonet.com – Sekretaris Kota (Sekkot) Dr. Micler Lakat meninjau kondisi TPA Sumompo yang terbakar, Senin (2/3/2023) sore hingga jelang malam hari.
Dalam kunjungan tersebut, sekkot mengecek langsung upaya pemadaman yang dilakukan Pemkot Manado melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH).
“Pemkot berupaya maksimal agar tidak ada lagi titik api di TPA Sumompo,” kata sekkot.
Sementara itu, Kepala DLH Frangky Porawouw mengungkapkan, kebakaran di TPA Sumompo disinyalir dipicu akibat tingginya gas metan yang berada di bawah tumpukan sampah.
“Memang sewaktu-waktu bisa terbakar karena kandungan asam gas yang berada di dalam tumpukan. Jadi kapan pun dia bisa terbakar seperti ini,” ungkap Porawouw.
Dia mengaku, pihaknya sudah melakukan penyemprotan dengan eco enzyme di TPA Sumompo.
Namun karena gas metan yang cukup tinggi dan eco enzyme yang dibuat terbatas.
“Eco enzyme adalah larutan kompleks hasil fermentasi dari limbah organik seperti limbah buah dan sayuran dengan gula merah atau molase dan air dengan bantuan mikroorganisme selektif dari kelompok jamur dan bakteri selama tiga bulan,” tukasnya. (get)