MANADONET.COM- Renungan Minggu 15 Oktober 2023, dengan judul Komitmen Perempuan Asing Mengikuti Allah
Renungan Minggu 15 Oktober 2023 diambil dari bacaan Alktitab Rut 1:1-22
Renungan Minggu 15 Oktober 2023 dikutip dari website dodokugmim.com yang ditulis oleh Vik. Pdt. Jecky Jimmy Sambeka, S.Th
Penulis adalah Vikaris di Jemaat GMIM Nafiri Kaayuran Bawah Wilayah Langowan Tiga
Renungan Minggu 15 Oktober 2023 menuliskan, Jemaat yang dikasihi dan diberkati oleh Tuhan kita Yesus Kristus,
dalam hidup ini kita pasti telah banyak kali mendengar kata “komitmen”, sehingga kata ini tidak lagi terdengar asing bagi kita.
Sering kali pula kita mendengar bahwa kita dituntut untuk memiliki komitmen.
Biasanya komitmen yang ada diantaranya adalah komitmen terhadap diri sendiri atau orang lain,
komitmen terhadap pekerjaan maupun pendidikan, bahkan terutama memiliki komitmen terhadap Tuhan.
Namun, apa itu komitmen ? Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) pengertian komitmen adalah perjanjian atau keterikatan untuk melakukan sesuatu.
Selain itu, secara sederhana komitmen dapat dipahami sebagai upaya untuk berpegang teguh pada keputusan