Literature Review Dosen dan Mahasiswa Jurusan Keperawatan Polkesdo: Bimbingan Konseling Terbukti Efektif Tingkatkan Prestasi Belajar Siswa

oleh -66 Dilihat
Bimbingan dan konseling kepada siswa terbukti efektif meningkatkan prestasi belajar mereka. (ist).

MANADO, Manadonet.com — Bimbingan dan konseling merupakan bidang layanan yang diberikan secara profesional kepada siswa.

Para siswa menerima layanan bimbingan dan konseling secara profesional dari guru BK atau konselor.

Bimbingan dan konseling diberikan kepada siswa untuk mengenali potensi diri dalam aspek akademik.

Ternyata, dari Literature Review Dosen dan Mahasiswa Jurusan Keperawatan Poltekkes Kemenkes Manado (Polkesdo) didapati bahwa bimbingan dan konseling juga efektif meningkatkan prestasi belajar siswa.

“Bimbingan konseling efektif meningkatkan prestasi belajar siswa. Selain itu, mampu memberikan pengaruh yang bagus perilaku siswa,” ujar penyusun Literature Review, Maria Terok, S.Pd, S.SiT, M.Kes, Hendrik Damping, S.Pd,M.Pd, Herman Warouw, SKM,M.Kep, Yanni Karundeng, SKM,M.Kes, dan Alfrida Aprilia Pantow.

Selain itu, dapat disimpulkan bahwa permasalahan yang dihadapi para siswa dalam proses belajar umumnya sama. Yakni, masalah prestasi belajar yang rendah, kurangnya motivasi belajar. Serta kurangnya konsentrasi dalam belajar.

“Lewat bimbingan dan konseling yang diberikan kepada para siswa memberi sejumlah pengaruh positif termasuk peningkatan prestasi belajar siswa,” pungkas para penyusun. (rds/*)

Baca selengkapnya, BIMBINGAN KONSELING TERHADAP PENINGKATAN PRESTASI BELAJAR SISWA

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.