Asprov PSSI Sulut Gelar Kongres Tahunan, Ini Program Prioritas Joune Ganda Cs Tahun 2023

oleh -50 Dilihat
Suasana kongres tahunan Asprov PSSI Sulut yang dipimpin langsung Ketua Joune Ganda. (ist)

MANADO, Manadonet.com – Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Sulawesi Utara (Sulut) menggelar kongres biasa atau kongres tahunan di Sentra Manado Hotel, Minahasa Utara, Rabu (28/12/2022).

Kongres tahunan yang dihadiri para Exco serta puluhan voters perwakilan klub-klub dipimpin langsung Ketua Asprov PSSI Sulut Joune Ganda.

Joune Ganda mengungkapkan, kongres tahunan ini bertujuan untuk mematangkan sejumlah program atau agenda prioritas Asprov PSSI Sulut pada 2023 mendatang.
“2023 mendatang agenda rutin Asprov PSSI Sulut adalah menggelar kejuaraan Piala Soeratin dan Liga 3,” ujar Ketua Asprov PSSI Sulut Joune Ganda.

Lanjut dia, selain dua agenda rutin tersebut, pada 2023 Asprov PSSI Sulut akan mulai fokus menatap persiapan PON Aceh dan Sumut.

“Target kita pastinya lolos PON 2024. Sehingga akan dipersiapkan sebaik-baiknya untuk seleksi pemain hingga penunjukan pelatih terbaik,” tegas Bupati Minahasa Utara itu.

Wakil Ketua Asprov PSSI Sulut, Hengky Kawalo menambahkan, pihaknya akan melaksanakan sejumlah pelatihan untuk perangkat pertandingan hingga lisensi untuk pelatih.

“Sesuai dengan visi dan misi Ketua Asprov PSSI Sulut Pak Joune Ganda, kita akan memperkuat SDM pelaku sepakbola lewat pelatihan dan lisensi,” pungkas Kawalo diiyakan para Exco Asprov PSSI Sulut. (get)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.